
Ahad Wage, 19 Oktober 2025, suasana SD Muhammadiyah Semingin, Sumberasari tampak semarak dan penuh kebersamaan. Lebih dari 1.100 jamaah hadir dalam Pengajian Ahad Wage Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Moyudan, yang kali ini menghadirkan pemateri Dr. Muhammad Ikhwan Ahada, S.Ag., M.A., Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kegiatan diawali dengan penampilan pentas angklung siswa SD Muhammadiyah Semingin yang membawakan lagu-lagu islami dengan penuh semangat. Selain itu, juga ditampilkan tahfiz surat Al-Kahfi oleh para siswa, yang menambah suasana religius dan membangkitkan kebanggaan jamaah terhadap generasi Qurani muda Muhammadiyah.
Dalam ceramahnya, Dr. Ikhwan Ahada menyampaikan pesan mendalam tentang empat ciri warga Muhammadiyah, yang disebutnya sebagai “4 M”:
- Mengokohkan akidah, agar setiap langkah hidup berlandaskan tauhid yang murni.
- Meluruskan ibadah, dengan mengikuti tuntunan Rasulullah SAW secara benar.
- Mengoptimalkan amal sholeh, melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi umat dan masyarakat.
- Menggembirakan dalam berjamaah, yakni menjaga ukhuwah dan menebar kebaikan di lingkungan persyarikatan.
Beliau menekankan bahwa keempat ciri tersebut perlu terus dipupuk dalam kehidupan sehari-hari agar warga Muhammadiyah senantiasa menjadi teladan di tengah masyarakat.




