
Dokumentasi Acara Diseminasi Peningkatan Gizi Peserta Didik SD Muhammadiyah Ngijon 1 pada hari Selasa, 10 Desember 2024. Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ( DP3AP2KB ) Kabupaten Sleman bekerjasama dengan DPRD Sleman dan Dinas Kesehatan. Kegiatan ini merupakan inisiasi dari Dewan yang menyadari pentingnya gizi optimal bagi peserta didik. Gizi yang cukup dan seimbang memainkan peran vital dalam mendukung konsentrasi, daya ingat, dan produktivitas anak dalam proses belajar.

Pemateri kegiatan ini adalah Bapak Untung Basuki Rachmat, S.Ag. selaku dari DPRD Sleman , Ibu Aprilia Setiyanti, A.Md.Gz dari Dinas Kesehatan. Dalam kegiatan Diseminasi ini juga dihadiri oleh Penyuluh KB Kapanewon Moyudan, Ibu Suranti, M.Pd. selaku Pengawas Korwil kapanewon Moyudan, Bapak Mardi, M.Pd. selaku Ketua Majelis Dikdasmen PNF PCM Moyudan, 30 perwakilan orang tua wali murid kelas I dan II beserta putra putrinya, dan tentunya juga bapak ibu guru karyawan SD Muhammadiyah Ngijon 1.
Ibu Diana Nur Ikawati, S.E., S.Pd. selaku Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Ngijon 1 memberikan ucapan selamat datang dan juga terima kasih kepada Bapak Untung Basuki Rachmat, S.Ag atas diikutkannya SD Muhammadiyah Ngijon 1 sebagai salah satu sekolah sasaran dalam Diseminasi Peningkatan Gizi Peserta Didik, beliau juga berharap orang tua/wali murid dapat mengikuti acara ini dari awal hingga akhir , tentunya banyak ilmu yang didapat dari acara ini , terutama dalam memberikan Pemenuhan makan yg bergizi kepada anak-anak demi kesehatan dan masa depan mereka.

Bapak Untung Basuki Rahmat, S.Ag. yang juga merupakan salah satu alumni SD Muhammadiyah Ngijon 1 menyampaikan bahwa pentingnya sayur untuk anak-anak, maka dari itu dihimbau kepada orang tua agar memperhatikan asupan gizi dari makanan yang dikonsumsi anak-anak. Beliau juga memaparkan paketan makanan bergizi yang diberikan kepada anak-anak serta berinteraksi dengan anak-anak melalui tanya jawab ringan.
Pemateri yang kedua adalah Ibu Aprilia Setiyanti, A.Md.Gz memaparkan materi tentang Gerakan sekolah sehat dan juga makanan-makanan bergizi untuk anak-anak serta bagaimana cara kita menjaga kesehatan anak-anak dan mengingatkan juga akan pentingnya air mineral tercukupi dalam diri anak-anak. Bapak Mardi, M.Pd. , Ibu Diana Nur Ikawati, S.E., S.Pd. dan juga Ibu Suranti, M.Pd. turut serta dalam pemberian paket gizi untuk anak-anak dan melakukan tanya jawab ringan kepada 4 perwakilan siswa.
Acara ini ditutup dengan Foto bersama anak-anak beserta Nara sumber , perwakilan guru-guru, dan tamu undangan. Semoga dengan adanya Diseminasi peningkatan Gizi untuk Peserta Didik ini , orang tua akan bersemangat dalam memperhatikan kebutuhan gizi anak-anak dan juga anak-anak akan semakin cinta dengan makanan bergizi demi kesehatan dan masa depan anak-anak shalih shalihah kebanggaan kami semua.